GELAR MUSKER, PMI INGIN HADIR DI TENGAH MASYARAKAT

By Martin 20 Mar 2025, 07:47:06 WIB Daerah
GELAR MUSKER, PMI INGIN HADIR DI TENGAH MASYARAKAT

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) menggelar Musyawarah Kerja (Musker) di Markas PMI MBD, Sabtu (15/3/2025). Kegiatan ini dimanfaatkan PMI Kabupaten MBD untuk merumuskan program kerja serta memperluas jangkaun kerja dan pelayanan masyarakat untuk satu tahun mendatang.

Musyawarah kerja ini dipimpin langsung oleh ketua PMI Kabupaten MBD, Rommi I. Rumambi, S.Pi serta di hadiri seluruh pengurus PMI Kabupaten MBD. 

Rumambi menjelaskan, Musker ini digelar sebagai bahan evaluasi program kerja setahun terakhir sekaligus untuk merumuskan program kerja selama satu tahun mendatang.

Baca Lainnya :

Ia juga menekankan kepada seluruh anggota PMI untuk memegang tujuh prinsip dasar PMI. “Kami ingin PMI Kabupaten MBD semakin baik bahkan dekat dan hadir ditengah-tengah masyarakat,” paparnya.

Rumambi menekankan pentingnya memperluas jangkaun pelayanan publik, menurutnya kerja PMI tidak hanya menunggu pada saat emergency atau kritis saja. Namun PMI juga harus tetap melaksanakan visi dan misinya dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan pada masyarakat.

Ia merincikan, fokus kegiatan tahun ini yakni pembentukan PMI Tingkat Kecamatan, pendidikan dan pelatihan bagi relawan, kegiatan peduli lingkungan, keikutsertaan PMI pada Kemah Nasional Pramuka di Kisar serta bantuan sosial dan pelayanan kesehatan. 

Selain itu, Ia menambahkan, pelaksanaan Bulan Dana PMI dan Donor Darah Sukarela juga akan dilaksanakan. "Kegiatan donor darah sukarela akan segera dilaksanakan apabila UTD yang di RSUD Tiakur sudah dapat digunakan, hal ini akan dikoordinasikan secepatnya", ungkap Rumambi. 

Ia berharap jajaran pengurus dan relawan PMI terus mengoptimalkan eksistensinya melalui pengembangan tugas dan fungsinya serta melakukan inovasi-inovasi dalam kegiatannya dalam rangka membantu masyarakat dan lingkungan dimana saja berada.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment